Dalam rangka mendorong dan membantu Pemerintah Kabupaten Bantul  mengatasi persoalan kemiskinan, Kecamatan Sewon menciptakan Gerakan Madu Manis yaitu Gerakan Masyarakat Peduli Mengentasi Kemiskinan. Acara Gerakan Madu Manis di Launching oleh Sekda Bantul, Drs. H. Helmi Jamharis di RM Maharani, Sewon, Kamis (16/04/2020). Gerakan Madu Manis ini mulai digagas awal Maret 2020 oleh Pemerintah Kecamatan Sewon untuk mengajak masyarakat peka dan peduli membantu pemerintah dalam mengatasi persoalan kemiskinan.

Acara tersebut juga dihadiri oleh Camat Sewon, Drs Danang Erwanto M.Si dan jajaran Forkopincam, Kepala Puskesmas Sewon I Dan II, para lurah dan pamong serta relawan dan lembaga peduli dhuafa. Dalam sambutannya , Sekda Bantul menyampaikan bahwa masih terdapat 12,92 persen dari warga Bantul yang masih berada di bawah garis kemiskinan sehingga peran serta masyarakat di sekitar sangat membantu Pemerintah Kabupaten Bantul dalam mengatasi persoalan kemiskinan yang ada di Kabupaten Bantul.

“Kami mengapresiasi dengan adanya Gerakan Madu Manis di Kecamatan Sewon ini, dengan  ini kami berharap bisa membantu beban hidup warga kurang mampu, apalagi di tengah wabah Covid-19 saat ini,” harapannya.

Sementara Camat Sewon, Drs. Danang Irwanto menjelaskan latar belakang adanya Gerakan Madu Manis ini karena belum tercapainya target Pemkab Bantul  dalam mengatasi persoalan kemiskinan. Jumlah lansia terlantar di Kecamatan Sewon ada 319 orang, yang mendapat bantuan makan dari program “Boga Sehat” baru 60 orang, sedangkan masih ada 250 lansia terlantar yang belum mendapatkan layanan.

Tim Koordinasi Pengentasan Kemiskinan (TKSK) di Sewon memiliki tugas melakukan penggalangan sumber daya dan menjalin kemitraan dalam mengatasi kemiskinan di wilayahnya, oleh karena itu dengan adanya kearifan lokal masyarakat Sewon membantu meringankan beban masyarakat  miskin, mampu membangun kebersamaan  antara pemerintah, masyarakat dan dunia  usaha di wilayah Kecamatan Sewon merupakan pondasi awal terbentuknya Gerakan Madu Manis, jelas Camat Sewon.

Selama 1,5  bulan, hasil yang dicapai oleh Gerakan Madu Manis diantaranya menggandeng  Lembaga Peduli Dhuafa dan masyarakat untuk melakukan bedah rumah warga dhuafa, menggalang dana untuk memberi kebutuhan pangan warga lansia dan bantuan warga miskin lainnya.