Penyaluran Bantuan Modal Usaha BAZNAS & UPZ bersama Gerakan Madu Manis dalam Akselerasi Usaha Masyarakat Sewon

**Sewon,  Juni 2024** – Kapanewon Sewon bekerja sama dengan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Bantul serta Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Sewon menggelar kegiatan pemberian modal usaha yang menyasar lima warga Sewon yang termasuk dalam kategori 8 asnaf penerima zakat. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk inovasi pemerintah Kapanewon Sewon dalam mendistribusikan dana zakat yang telah dikumpulkan, sehingga dapat bermanfaat bagi warga setempat.

Proses pendistribusian modal usaha ini diawali dengan penjaringan usulan oleh Kamituwa serta perangkat Kalurahan untuk diasesmen serta survei langsung ke calon penerima. Calon penerima yang lolos asesmen kemudian diajukan melalui proposal untuk mendapatkan bantuan modal usaha ini. Melalui proses yang selektif dan tepat sasaran, diharapkan bantuan ini dapat benar-benar memberikan dampak positif dan membantu perekonomian warga Sewon yang membutuhkan.

Dalam kegiatan yang berlangsung hari ini, Plh Panewu Sewon, Bapak Anwar Nur Fahrudin, S.STP, M.Eng, turut hadir dan memberikan apresiasi yang tinggi. “Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini karena sangat bermanfaat bagi warga sekitar. Semoga program ini dapat terus berlanjut dan menebarkan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat Sewon,” ujarnya.

Bantuan modal usaha ini diharapkan dapat menjadi solusi bagi warga Sewon yang tergolong kurang mampu, sehingga mereka dapat meningkatkan taraf hidupnya melalui usaha mandiri yang mereka jalankan. Program ini juga diharapkan dapat menjadi contoh bagi daerah lain dalam mendistribusikan dana zakat dengan tepat guna dan sasaran.

Kapanewon Sewon, BAZNAS Kabupaten Bantul, dan UPZ Sewon serta seluruh Lurah berkomitmen untuk terus berinovasi dalam program-program pemberdayaan masyarakat, khususnya bagi mereka yang membutuhkan bantuan. Dengan sinergi yang baik antara pemerintah dan lembaga zakat, diharapkan kesejahteraan masyarakat dapat terus ditingkatkan.

Kegiatan ini dilaksanakan hingga Pukul 17.05 WIB setelah prosesi penyerahan serta diskusi yang cukup intens terkait progress program agar terus berlanjut.

 

#KompasAkurat
#GerakanMaduManis